expr:class='"loading" + data:blog.mobileClass'>

Minggu, 09 September 2012

9 Alasan Kenapa Kucing Bisa Menjadi Teman Baik Bagi Cewek







1. Cocok dengan gaya hidup yang sibuk dan modern
Kucing tidak perlu diajak jalan-jalan layaknya anjing, cukup berikan dia akses menuju ke tamanmu supaya mereka bisa bermain dan membersihkan badannya.

2. Punya kepribadian
Setiap kucing itu punya kebiasaan lucu yang membuat kamu tertawa. Kucing itu hidupnya individual dan setiap kucing punya kepribadian yang berbeda-beda.

3. Tidurnya terjadwal
Kucing itu banyak tidur. Beri makanan lebih di piringnya dan kamu tidak akan terganggu oleh meongannya pada jam di luar jam makan.

4. Tenang
Kucing tidak mendengkur (seperti orang) atau merebut bantal dan selimutmu, seperti yang dilakukan seorang cowok.

5. Nyaman
Pada saat cuaca dingin, mereka tidur dengan bentuk spiral alias melungker di kakimu dan menjaganya tetap hangat. Jauh lebih hangat daripada selimut.

6. Pendengar yang baik
Saat kamu lagi sedih atau patah hati, kucingmu disana untuk menghiburmu, dan mereka juga tidak akan menghakimimu.

7. Membuatmu rileks

Memangku seekor kucing yang sedang mendengkur, adalah penghilang stres terbesar. Melihat mereka tidur nyenyak juga bisa membuat kamu ikut mengantuk.

8. Sensitif dan responsif
Kucing adalah hewan yang sangat sensitif, mereka tahu kapan kamu membutuhkan dia. Pernah suatu hari aku sedang sakit dan terbaring di kamarku, dia melongok ke tempat tidurku, kemudian melompat dan memijat kakiku.

9. Cantik
Kucing adalah hewan yang cantik. Bulu mereka halus dan hangat. Mereka adalah teman yang baik bagi seorang pecinta kucing, terutama para cewek.



2 komentar:

  1. Bener banget....walau anjing juga menyenangkan loh...cuma bau badan anjing gak nguatin...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hai nina mala... \(^^ )
      hihihi.. iya kamu bener, meski anjing adalah hewan pintar n menyenangkan, tp badan mereka bau.. ;D menurutku bau kucing itu enak bgt dan bikin kangen setiap saat.. haha :D
      Ok, thanks a lot ya udah mampir. Salam :)

      Hapus

Label

Lifestyle (267) Life (230) Info (221) Kesehatan (130) Tips (126) Islam (118) animal (105) hewan (102) Wanita (81) hewan kucing (77) kucing (76) Kepribadian (62) foto (61) Personality (58) Fakta (57) Love & Life (45) Sifat (35) Manfaat (33) Cat (32) Hiburan (32) Pria (30) Misteri (28) Lucu (27) Food (24) Beauty (23) Konspirasi (20) Cerita (19) News (19) Parenting (19) Relationship (18) Kisah (17) Cinta (16) photograph (15) Hantu (14) Jin (13) Kecantikan (13) Wisata (13) Coffee (11) Mitos (10) Film (9) Ramadan (9) Tempat liburan (9) Hobby (8) anjing (8) Puasa (7) Ilustrasi (6) Ngakak (6) Palestina (6) Seram (6) Olahraga (5) Phobia (4) Zodiak (4) Pernikahan (3) Buku (2) Cerpen (2) Liburan (2) Smartphone (2) Anime (1) DIY (1) Happy (1) Hutan (1) Meme (1) Rahasia (1) Sains (1) Sukses (1) Unik (1)